Ilustrasi Istana Pakuan Pajajaran, Tempat Prabu Darmasiksa Tinggal

ILUSTRASI ISTANA PAKUAN PAJAJARAN, TEMPAT PRABU DARMASIKSA TINGGAL

TEROPONG-MEDIA.COM | SEJARAH - Istana Pakuwan Pajajaran merupakan tempat tinggal raja-raja Sunda-Galuh sekaligus Istana Agung Prabu Siliwangi (Pamanah Rasa / Rajasunu) setelah pindah dari Kawali. Perpindahan Prabu Siliwangi ke Istana Pajajaran bisa dianggap sebagai rekonsiliasi atas kisruh yang pernah terjadi antara Prabu Dewa Niskala (Ningratwangi), ayah Prabu Siliwangi dengan Prabu Susuk Tunggal Sang Haliwungan mertua Prabu Siliwangi yang dilatar belakangi oleh perkawinan Dewa Niskala dengan perempuan dari Majapahit yang pada saat itu dianggap tabu dan status perempuannya Estri larangan sekaligus Mojang Tukon.

(Gambar: Ilustrasi Istana Pakuan Pajajaran. Src: Farihin)

Naskah ini memberikan informasi tentang ilustrasi Istana Pakuwan Pajajaran yang pernah ditempati oleh Ratu Darmasiksa / Prabu Guru Darmasiksa (lihat tulisan yang berada di pojok kiri bawah). Darmasiksa merupakan ayah dari Prabu Jayadarma. Sedangkan Jayadarma merupakan suami dari Dyah Lembu Tal binti Mahesa Cempaka bin Mahesa Wonga Teling bin Ranghahrajasa (Ken Arok) Sang Amurwabhumi. Dari pernikahan Jayadarma dengan Dyah Lembu Tall inilah lahir Raden Wijaya, pendiri Kerajaan Majapahit pada 10 November 1293 M.

Dalam perjalanan sejarah, pusat kekuasaan raja-raja Sunda-Galuh selalu berpindah-pindah dan seringkali terjadi penyatuan dan perpecahan tergantung bagaimana sosok raja itu memimpin. Di awal berdiri, Sunda dan Galuh berpisah, lalu disatukan oleh Sanjaya. Kemudian pecah lagi di era Ciung Wanara dan Tamperan Barmawijaya. Setelah itu menyatu kembali di era Rakyan Wuwus yang bergelar Prabu Gajah Kulon, Sri Jaya Bupati hingga Prabu Lingga Buwana (w. 1357). Baru di era Prabu Niskala Wastu Kancana, Sunda dan Galuh dipisah kembali. Dewa Niskala mewarisi istana Galuh di Kawali Ciamis, sementara Susuk Tunggal Sang Haliwungan mewarisi Istana Pakuwan Pajajaran di Bogor.

Di naskah ini tertulis "Daerah negara Pakuwan Pajajaran enggone Prabu Siliwangi ing Gunung Gede". Menurut Saleh Danasasmita dan Prof. Dr. Poerbatjaraka, Pakuwan Pajajaran merupakan gabungan dari 5 keraton berjajar antara lain : Bima, Punta, Narayana, Madura, Suradipati. 5 keraton perjajar inilah kemudian sering disebut Panca Persada.  Suradipati merupakan istana induk dari 5 keraton tersebut. Istilah Sura merujuk pada istana besar sebagaimana Keraton Surawisesa di Kawali Ciamis, Keraton Surasowan di Banten dan Istana Surakarta di Sunda Kelapa (Jayakarta/Jakarta). 

Oleh: Farihin

- Teropong Media, Melihat Informasi Lebih Jelas -

Posting Komentar untuk "Ilustrasi Istana Pakuan Pajajaran, Tempat Prabu Darmasiksa Tinggal"